Setting Facebook yang Aman


Artikel ini ingin menjawab pertanyaan yang sering diajukan dari kawan-kawan pemakai facebook, tentang cara menghapus aplikasi dari facebook, menghentikan email notification dari facebook, bagaimana mengamankan account, merahasiakan identitas, menyembunyikan email, menghindari public listing dan public searching, menghindari pemblokiran facebook, membuat username, mengatur privacy account, dan menghapus account facebook. Remove Application dari Facebook
Sering dapat kiriman bantal, bunga, dan ajakan bermain poker yang membosankan?
1. Buka notifikasi: http://www.facebook.com/notifications.php
2. pada aplikasi yang tidak diinginkan,, hilangkan tanda cek
3. silang aplikasi yang tidak diinginkan,, pilih “hide all”.
4. Buka http://www.facebook.com/editapps.php
5. Silang pada baris yang berisi aplikasi yang tidak Anda inginkan
Demi keamanan Anda,, jangan pernah install aplikasi yang belum “approved” dan jangan pernah install aplikasi yang tidak menginduk di bawah facebook.com
Remove email Notification dari Facebook
1. Buka facebook > Settings > Account Settings > Notifications
atau langsung ke https://register.facebook.com/editaccount.php
2. Klik Notifications (atau “Pemberitahuan”)
3. Pada kotak-kotak di bawah icon email,, non-aktifkan tanda cek. Boleh dinon-aktifkan semua.
4. Klik “Save Changes” atau “Simpan Perubahan”
email pemberitahuan dari facebook tidak akan dikirimkan lagi ke email Anda.
Mengamankan Identitas dan Account Facebook
Buka Account Settings di https://register.facebook.com/editaccount.php?settings
Name
Klik Name Changes > ubah nama Anda. Jangan menggunakan nama yang “bukan manusia” demi keamanan Anda. Sebagai informasi, script php ada yang dapat mendeteksi “jenis kelamin” dan “kadar kemanusiaan” seseorang dari nama yang Anda berikan, dalam puluhan bahasa yang terdaftar. Peraturan lain silakan baca di “term of service” facebook. Semua tergantung Anda. Be a real human in the internet, beibeh.
Username
Klik username > change untuk membuat username pada facebook.
Sekadar contoh: saya menggunakan nama “Milo Rambaldi” dengan username “ven0mday”
sehingga alamat facebook saya adalah: http://facebook.com/ven0mday
Alamat ini bisa diberikan kepada siapapun, semacam alamat website Anda (seperti di geocities yang sudah ditututup Yahoo sejak October 2009), Anda boleh menggunakan titik (dot) dan angka. Anda tinggal berikan alamat itu kepada siapapun. Fullname (nama lengkap) bisa saja sama dengan orang lain, tetapi username selalu “unik”, tidak boleh sama dengan orang lain.
email
Anda dapat menentukan visibility email Anda. Pilih “hide” agar email Anda disembunyikan dari penglihatan orang lain. Sebaiknya pula Anda memasukkan lebih dari 1 email dari domain yang berbeda. Misalnya, saya menggunakan email account dari gmail dan Yahoo! Kalau ada kasus email gmail saya dihack orang lain, saya bisa menggunakan email Yahoo untuk memasuki facebook saya. Jangan pernah memberitahukan email yang Anda gunakan untuk mengakses facebook kepada orang lain. Password email adalah kunci yang paling mendasar bagi Anda untuk berkomunikasi dengan semua orang di internet. Saya lebih memilih menggunakan email dari gmail karena email yahoo gampang ditebak dari Yahoo!Messenger, bahkan bisa di-scan apakah Anda sedang online ataupun tidak,, asalkan email Yahoo Anda ketahuan (misalnya dengan bantuan http://invisible-scanner.com). Walaupun chat facebook atau YM Anda dalam keadaan off alias invisible,, bisa ketahuan apakah Anda sedang online atau tidak. Sebaiknya Anda gunakan email gmail untuk mengakses facebook. Yahoo sebagai cadangan saja. Semua tergantung pilihan Anda. Kalau melakukan perubahan “contact email”,, segera lakukan konfirmasi ke facebook. Kalau tidak,, seperti kebanyakan kasus orang mendaftar facebook pertama kali, mereka bilang, “account facebook saya tidak bisa diakses padahal yang sebenarnya terjadi adalah: belum melakukan “confirmation code” via email. Satu warning lagi: usahakan menggunakan password yang selalu berbeda, artinya, password email dan password facebook berbeda. Gunakan password yang merupakan kombinasi huruf besar kecil dan angka, jangan memakai kata yang terdapat di kamus, jangan berhubungan dengan informasi diri Anda (nomor bra, tanggal lahir, atau anggota keluarga), jangan catat password di manapun, dan rutinlah mengganti password.
Linked Account
Account terhubung adalah account yang bisa menghubungkan Anda secara langsung ke facebook setelah melakukan sign-in. Misalnya: Anda sign-in ke http://gmail.com dengan email dan password,, maka bisa mungkin langsung login ke account facebook tanpa perlu memasukkan username/email gmail Anda dan passwordnya. Kasus ini hanya berlaku jika dan hanya jika account facebook Anda sama dengan account gmail Anda. Yahoo tidak bisa melakukan automatic login. Tidak usah kecewa, kadang autologin itu juga berbahaya. Kalau Anda tidak menggunakan komputer public, autologin bisa mempersingkat waktu akses.
Privacy Settings
Privacy adalah hal yang sangat dibutuhkan ketika berinternet. Sejak awal saya sengaja menyembunyikan identitas di facebook bukan persoalan jati diri yang tidak jelas. Itu terserah penilaian orang lain. Saya ingin memenuhi beberapa permintaan client saya yang meminta agar identitas-diri saya dirahasiakan, sebab saya yang mengurus beberapa pekerjaan keamanan online berkaitan dengan aset perusahaan client saya. Bahkan orang-orang yang masuk di daftar “siblings” di facebook selalu saya minta untuk tidak memberitahukan identitas nyata saya sebagai saudara mereka. Kawan-kawan yang bertemu di dunia nyata, yang sudah mengerti posisi ini, juga dapat merahasiakan identitas saya. Apakah saya tidak terungkap? Tidak juga. Setidaknya saya masih mengaku siapa sebenarnya saya, kalau memang ada urusan bisnis. Beberapa kawan yang tidak bertemu di darat namun sempat akrab di online (misalnya: ervin, jundab, dhaliment, donnie, kamtiez, dll.) juga mengerti jati diri saya. Membangun citra itu sebuah proses panjang, jangan pertaruhkan nama Anda dengan mengungkapkan jati-diri orang lain yang “mungkin” dapat menjatuhkan dan membahayakan teman Anda. Di internet kita share pengetahuan dan menjalankan bisnis, bukan mempertukarkan identitas. Itu sebabnya pada orang yang belum dikenal saya tidak akan memberitahukan hal-hal yang berkaitan dengan age, sex, location, job, study, dll. Saya bukan statistik, bukan tipologi orang yang suka buang-buang kata di chat.
Di menu Privacy Settings Anda dapat “membatasi” informasi yang bisa dicari oleh orang lain.
Profile Information
Melalui “Profile Information” Anda bisa menyembunyikan “email”, profile information, siapa saja yang boleh melihat photo, bahkan Anda bisa menyembunyikan wall dari orang lain. Memungkinkan juga membuat account Anda tidak bisa dicari di search, wall tidak bisa dilihat orang, dan masih banyak lagi. Untuk menguji perubahan yang telah Anda terapkan, Anda bisa preview dengan klik tombol “Preview My Profile”.
Menu “Applications and Website” dipakai untuk mengatur apa saja yang bisa di-share dari content dan informasi account Anda kepada orang lain. Saya hanya mengaktifkan “website” dan “Notes” (catatan). Karena hanya inilah yang ingin saya publikasikan. Semua kembali kepada tujuan saya menggunakan facebook. Saya ingin berbagi pengetahuan, dan itu telah saya tuliskan di website dan note/catatan saya. Itu berarti, informasi personal info, status update, online presence, dll. tidak akan bisa di-share orang lain. Klik “Save Changes” untuk menyimpan perubahan.
Di menu ini Anda bisa edit/sunting daftar aplikasi dan teman yang telah Anda blokir.
Menu “Search” pada “Privacy Settings” (bukan Search di profile facebook) digunakan untuk menentukan siapa yang bisa mencari Account Anda. Saya memilih mengaktifkan “Facebook search results” hanya pada “Only friends”,, sedangkan pada opsi “Public search results” saya non-aktifkan agar orang tidak bisa mencari account saya di situs public (semacam Bing dan Google).
Deactivate Account
Kalau Anda bertanya “bagaimana cara menghapus account facebook?” maka inilah jawabannya. Lakukan deaktivasi dengan klik “Deactivate”. Kemudian biarkan account Anda selama 2 minggu (ini yang terakhir saya coba), jangan buka-buka account. Maka account Anda akan dihapus dari facebook. Jadi,, langkahnya adalah: “deactivate” lalu biarkan 2 minggu.
Comments yang Anda sampaikan merupakan update terbaik bagi artikel ini. Salam terbaik untuk kawan-kawan saya di facebook. Semoga bermanfaat.


http://kompierror.com

No comments